“Semoga bapak bisa memperhatikan ibu-ibu pengajian, terutama masalah peralatan majelis-majelis taklim yang ada di desa kami,” ujar Siti.
Menjawab itu, Safaruddin mengatakan jika dalam programnya juga ada yang disebut Kaltim Religius.
“Kami akan menyiapkan dana untuk perbaikan dan pembangunan masjid. Begitu juga dengan imam masjid, marbot, dan guru mengaji, kami akan berikan honor. Nah, begitu juga untuk majelis-majelis taklim di Kaltim, kami akan memberikan bantuan peralatan-peralatan penunjang,” ulas Safaruddin.
Kampanye dialogis ini sendiri kemudian berakhir bertepatan waktu berbuka puasa. Tanpa diduga, Safaruddin dan rombongan diundang ke rumah Yana, salah seorang ibu rumah tangga di Muara Kaman untuk berbuka puasa dan salat berjamaah.
Usai salat berjamaah, Safaruddin kemudian menyantap hidangan bersama-sama warga sebelum kembali ke Samarinda. #4TimMedia