Peristiwa

9 Kandidat Siap Bersaing Merebut Kursi Ketua Umum PAN Kutim

155
×

9 Kandidat Siap Bersaing Merebut Kursi Ketua Umum PAN Kutim

Sebarkan artikel ini
Suasana Musda PAN Kutim
Suasana Musda PAN Kutim, Sabtu (23/4/2016)

Sangatta,wartakutim.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPC) Partai Amanat Nasional (PAN) Kutai Timur (Kutim), menggelar Musyawara Daerah (MUSDA) ke IV untuk memilih ketua. Musda tersebut digelar di Hotel Kutai Permai Sangatta,Sabtu (23/4).

Berdasarkan Informasi yang di himpun wartakutim.com di lokasi MUSDA, sebanyak 9 orang kandidat bakal calon dari pengurus DPD PAN Kutim akan bertarung untuk memperebutkan kursi nomor satu di PAN Kutim.

Kesembilan kandidiat calon ketua Umum PAN Kutim diantaranya adalah anggota DPRD Kutim Sjarifuddin HAM yang juga menjabat ketua DPD PAN Kutim, Bakri Hadi, Hariyadi,Suhartini, Aris Sofyan, Sri Handayani,Rais Sunta Nurwanto dan Dewi Yanti Layar Kabe.

MUSDA Matahari terbit tim ini dimulai pada pukul 10.45 wita dan dibuka kepengurus DPP PAN Dwiyanto Purnomosidi serta dihadiri wakil bupati Kutim Kasmidi

Selain itu turut hadir sejumlah perwakilan pengurus daerah partai politik di Kutim diantaranya adalah Partai Hanuru yang diwakil oleh Re Lubis Al Ferdian, anggota DPRD Kutim dari pertai Hanur Angga Redianata, Mastur Jalal dan Herlang Mapatiti. Perwakilan PDIP Kutim, Suyono, Perwakilan dari partai PKB yang juga anggota DPRD Kutim Sobirin Bagus, perwakilan dari partai PKS Baharuddin,dan ratusan pengurus dan simpatisan partai PAN.

Hingga berita ini di muat, pelaksanaan MUSDA masih berlangsung, Menurut ketua Panitia Bakri Hadi, pemilhan ketua umum PAN Kutim Priode 2016-2021 akan berlangsung hingga sore dan malam hari nanti.

“Kepastian siapa akan memimpin Ketua PAN Kutim, kalau tidak ada halangan kita akan ketahui sore atau paling lambat habis magrib,”singkatnya (wal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.