Berita

Gerindra Kutim Dukung Aksi Deklarasi Kampanye Damai Folder Ditandai Pelepasan Burung Merpati.

295
×

Gerindra Kutim Dukung Aksi Deklarasi Kampanye Damai Folder Ditandai Pelepasan Burung Merpati.

Sebarkan artikel ini
(Pemilu damai dihadiri ketua DPC Gerindra Kutim Bunda Leny beserta perwakilan bacaleg - nya.FOTO & Rilis : Tim Media Center Gerindra Kutim /Daya Bhara)
(Pemilu damai dihadiri ketua DPC Gerindra Kutim Bunda Leny beserta perwakilan bacaleg – nya.FOTO & Rilis : Tim Media Center Gerindra Kutim /Daya Bhara)

WARTAKUTIM.CO.ID SANGATTA –  Dalam mewujudkan jelang kampanye pileg dan pilpres damai, maka Jumat (28/9) pagi Komisi Pemilihan Umum  (KPU) Kutim menggelar deklarasi damai pemilu di kawasan folder Sangatta.

Yang dihadiri oleh Irawansyah mewakili Pemkab Kutim, Ketua KPU Kutim Fadli Idris, Dandim 0909 Sangatta Letkol Inf Kamil Bahren Pasha, AKBP Teddy Ristiawan.

Pemilu damai di folder diawali dengan pembukaan melalui kegiatan senam bersama, yang dihadiri segenap perwakilan parpol, masing – masing ketua parpol dan perwakilan caleg.

Dalam deklarasi pemilu Damai ketua DPC Gerindra Kutim Ibunda Leny S Anggraini  menegaskan sejauh ini segenap caleg -nya berkomitmen mendukung KPU dalam menciptakan pemilu yang damai. ” Yah kami sangat memegang  teguh jalannya pesta demokrasi damai di Kutim ini, begitu juga halnya dalam pelaksanaan kampanye nantinya,” tegas ketua DPC Gerindra Kutim.

Adapun perwakilan cegah yang turut hadir diantaranya Hendra Putra SE. S.Kom.MM.CMP selaku juga ketua Gerakan Cinta Nasional Prabowo  (GNCP) sekaligus bacaleg nomor urut 8
Dapil 1, Caleg Suriga “Mandra” nomor urut 7 dapil 1 juga David Mario Ugak nomor urut 6 dapil 2 dan Bunda Leny sendiri yang juga anggota DPRD Kutim,  Caleg nomor urut 1 dapil 2, Nawir dan Sandi.

Deklarasi pemilu damai ditandai dengan pelepasan burung merpati ke udara dari atas panggung kebesaran pemilu damai di folder.

Keakraban kian kental tak kala iringan lagu salam 2 jari disenandungkan oleh penyanyi elektone membuat ketua Sayap Partai Politik Gerindra Kutim Sugianto berjoged dengan penyanyi hiburan elektone dangdut dan berbaur dengan parpol lainnya.

Terkait pengusungan presiden 2019 Ketua DPC GERINDRA KUTIM Bunda Leny turut menggalang kekuatan relawan yang diketuai langsung oleh Caleg nya Hendra Putra melalui GNCP. (Tim Media Center Gerindra Kutim /dy)