Politik

DPC PPP Kutim, Buka Pendaftaran Penjaringan Bacabup Dan Bacawabup

117
×

DPC PPP Kutim, Buka Pendaftaran Penjaringan Bacabup Dan Bacawabup

Sebarkan artikel ini
Ketua Tim penjaringan Bacabup dan Bawacabup Pilkada Kutim, Hasbulla Yusuf

HasbullaSangatta,WARTAKUTIM.COM – DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kutai Timur, membuka pendaftaran penjaringan bakal calon bupati dan balak wakil bupati untuk pilkada kutim 2015.

“Mulai besok, kamis (9/4), partai kami (PPP), membuka pendaftaran penjaringan bacabup dan bawacabup untuk pilkada Kutim 2015 mendatang”kata ketua tim penjaringan bacabup dan bawacabup, Hasbullah Yusuf,Rabu (8/4/2015).

Lebih lanjut anggota DPRD Kutim dari fraksi PPP ini menambahkan, pegembalian formulir pendaftaran dapat diambil di sekertariat DPC PPP Kutim di jalan Abd Muis Sangatta.

“Untuk pengambilan formulir mulai besok sampai tanggal 18 April 2014. sedangkang untuk pengembalian formulir dari tanggal 20 April hingga tanggal 25 April 2015,”sebutnya.

Kata Hasbullah, Semua nama bakal calon yang mendaftar, nantinya akan diverifikasi di DPC, setelah diverifikasi lalu akan di kirim ke DPW dan DPP untuk divverifikasi ulang, untuk ditetapkan calon dari PPP pada pilkada Kutim.

“Setelah, nama nama bakal calon nantinya dinyatakan lolos verifikasi di DPC, kami (tim penjaringan) akan membawa berkas Bacabup dan bawacabup  ke DPW, di lanjutkan ke lagi ke DPP untuk diputuskan, siapa bakal calon nanti yang akan diusung oleh PPP,”katanya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.