Ragam

Pemkab Kutim Masih Mencari Lokasi Yang Tepat Pembangunan Jembatan Masabang Sangsel

628
×

Pemkab Kutim Masih Mencari Lokasi Yang Tepat Pembangunan Jembatan Masabang Sangsel

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi (Sumber foto Google)

WARTAKUTIM.co.id, SANGATTA – Wakil Bupati Kutai Timur, Kasmidi Bulang mengatakan, rencana pembangunan Jembatan Masabang yang menghubungkan dua wilayah yakni Sangatta selatan (Sangsel) dan Sangatta Utara dan bakal masuk proyek multi years ini sudah mendapat persetujuan dari masyarakat di kedua kecamatan.

“Tinggal bagaimana nantinya ditentukan lokasi pembangunannya, apakah nantinya lokasi pembangunannya berada di tengah, atau berdekatan dengan pasar ikan Kecamatan Sangatta Selatan, ataukah berada di Dusun Masabang ujung,”terangnya.

Namun Lanjut Ia, dari ketiga lokasi tersebut, Pemkab Kutim mencari lokasi yang paling minim bersinggungan dengan masyarakat. “Hal ini untuk meminimalisir masalah-masalah yang kemungkinan akan timbul antara masyarakat dengan Pemkab Kutim”ungkapnya.

Dengan dibangunnya Jembatan Masabang ini, Ia harapkan lebih memudahkan akses masyarakat di kedua kecamatan dalam beraktifitas dan tentu lebih memperpendek jarak dan mempersingkat waktu tempuh pada kedua kecamatan tersebut.

Diakuinya, memang saat ini sudah ada akses penghubung antara masyarakat Kecamatan Sangatta Selatan dengan Kecamatan Sangatta Utara. Yakni, melalui Jembatan Kampung Kajang dan akses jalan kilometer 1 Tugu Patung Burung Sangatta Selatan. Namun karena rutenya terlalu memutar, sehingga masyarakat lebih memilih menggunakan angkutan transportasi alternatif yakni memanfaatkan penyeberangan perahu ponton, yang menyeberangkan masyarakat dari Kecamatan Sangatta Selatan ke Sangatta Utara melalui Sungai Sangatta.