Politik

PPP dan Golkar Daftar ke KPU Kutim. Siap bertarug di Pileg 2019.

136
×

PPP dan Golkar Daftar ke KPU Kutim. Siap bertarug di Pileg 2019.

Sebarkan artikel ini
Golkar Kutim Mendaftar ke KPU Kutim

WARTAKUTIM.co.i, SANGATTA – Komisi Pemilian Umum (KPU) Kutai Timur membuka pendaftaran bakal colon legislatif dari partai politik untuk pemilihan legislatif 2019 mendatang.

Di hari pertama pendaftaran Senin (16/10), beberapa partai politik dan tim sukses mendatangi Kantor KPU Kabupaten Kutim. Diantara Parpol yang hadir salah satunya dari Dewan Perwakilan Daerah Partai Golongan Karya (DPD Golkar) Kabupaten Kutai Timur serta Dewan Perwakilan Cabang Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura),  Partai Berkarya dan  Partai Garuda Kabupaten Kutai Timur.

Hasbullah Yusuf anggoa DPRD Kutim dari Partai PPP menyambut positif dengan adanya proses pendaftaran kelengkapan (legalitas) administratif dalam menghadapi pertarungan Pileg 2019 mendatang.

Untuk kelengkapan pendaftaran administratif PPP sudah lengkap tidak ada kendala baik di tingkat Kabupaten dan pusat. “Tinggal sosialisasi kepada masyarakat, kesiapan sudah 100 persen melalui berbagai progam baik di majelis, para kader,”urai Hasbullah.

Hasbullah berharap di 2019 PPP perolehan kursinya dapat meningkat dari sebelumnya enam kursi di pileg mendatang para kader PPP optimis meraih 9 Kursi.

Sementara pengurus DPD Partai Golkar Kabupaten Kutai Timur Budiman Hading mengatakan partainya sudah siap mendaftar Pileg 2019. “Syukur Alhamdulillah kami siap menyambut pileg 2019 mendatang adapun calon figur Golkar sendiri masih mengamanahkan figur-figur terbaiknya yang ada baik yang saat ini masih menjabat di legislatif, termasuk wajah-wajah baru dan muda sama-sama di Golkar bertarung dalam proses demokrasi di Kutim,”imbuhnya.

Budiman –sapaannya- berharap sejauh ini KPU dapat berkoordinasi dengan baik kepada masing-masing Parpol dalam menghadapi pesta demokrasi baik pileg,pilbup,pilgub dan pilpres di Kutim. “Semua parpol yang maju bertarung merupakan relasi (sahabat) juga saudara-saudara kami yang memiliki visi, misi dalam memperjuangkan aspirasi masyarakatnya,”tutupnya.(hms12)