Kaltim

Rendahnya Serapan Dana Desa Jadi Perhatian Pemkab Kutim

139
×

Rendahnya Serapan Dana Desa Jadi Perhatian Pemkab Kutim

Sebarkan artikel ini

SANGATTA–Rendahnya serapan dana desa saat ini menjadi salah satu perhatian seluruh kepala daerah di Indonesia, tak terkecuali pemerintah kabupaten (Pemkab) Kutai Timur (Kutim).

Bahkan, baru-baru ini menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Eko Putro Sandjojo belum lama ini mengundang seluruh Kepala Daerah di Indonesia guna membahas rendahnya serapan Dana Desa (DD) di seluruh Indonesia.

Undangan tersebut dihadiri Wakil Bupati Kasmidi Bulang, mewakili Bupati H Ismunandar. Usai pertemuan, Wabub mengungkapkan serapan DD diseluruh Indonesia masih rendah dan baru aekitar 24 persen. Berkaitan persoalan itu pula, rencananya Kepala Desa perwakilan tiap daerah akan diundang lagi ke Jakarta oleh kementerian terkait.