Ragam

Calon Jemaah Haji Kutim Masuk Gelombang II. Ini Jadwal Kebarangkatannya

143
×

Calon Jemaah Haji Kutim Masuk Gelombang II. Ini Jadwal Kebarangkatannya

Sebarkan artikel ini

SANGATTA- Kementerian Agama Kabupaten Kutai Timur (Kemenag Kutim) sedang mempersiapkan waktu untuk jadwal yangntepat untuk manasik haji. Mengingat jadwal keberangkatan jamaah Calon Haji (Calhaj) 2018 sudah cukup dekat, yakni Juli mendatang.

“Direktorat Jenderal Pelayanan Haji dan Umrah (Dirjen PHU) Kementerian Agama RI mengumumkan jadwal keberangkatan haji tahun 2018 terbagi menjadi dua gelombang. Fase penerbangan gelombang pertama rencana 17 Juli sampai dengan 15 Agustus 2018.Gelombang kedua mulai 30 Juli sampai 27 Agustus 2018,” jelas Kepala Kemenag Kutim Ambotang saat ditemui d ruang kerjanya,Selasa (22/5) lalu.

Ambotang menambahkan, idealnya manasik haji dilaksanakan Mei ini. Namun masih dalam suasana Ramadan, jika manasik dipaksakan, pihaknya khawatir tidak akan maksimal. Sebab dalam manasik ada banyak aktifitas di luar lapangan yang membutuhkan stamina yang prima.

“Kami tengah mengkaji kapan waktu manasik dilakukan. Dalam waktu dekat akan segera berkoordinasi dengan Kanwil Provinsi. Kemungkinan awal Juli usai Ramadan,” terangnya.

Sembari menunggu jadwal pasti manasik, Ambotang mengimbau agar para calhaj dapat mempersiapkan diri dengan menjaga kebugaran tubuh. Bagi yang membawa obat agar dilaporkan ke petugas kesehatan. Kemudian bagi pasangan usia subur untuk tidak program terlebih dulu, karena jika dalam pemeriksaan diketahui hamil, ditakutkan tidak diperkenankan berangkat ibadah haji.