BeritaPolitik

Hasil Survei Teratas, Ini Cerita Rusmadi Saat Buka Puasa dengan Wartawan

294
×

Hasil Survei Teratas, Ini Cerita Rusmadi Saat Buka Puasa dengan Wartawan

Sebarkan artikel ini

Pada bulan April lalu itu termasuk perjalanan yang cukup melelahkan. Karena dia bersama Tim Pemenangan meninggalkan homebase Samarinda selama 12 hari. Perjalanan dimulai dari Samarinda ke Balikpapan. Setelah menghadiri beberapa acara, perjalanan dilanjutkan ke Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU).

Kemudian dari PPU ke Kabupaten Paser menggunakan mobil dengan jarak tempuh dari Samarinda sekitar 350 kilometer.

“Dari Paser kembali ke Balikpapan. Lalu terbang ke Tanjung Redeb, Kabupaten Berau. Di sana kami juga mengunjungi banyak desa yang jalannya tidak semua mulus,” kenang Rusmadi.

Tak hanya ‘menjelajah’ Kaltim menggunakan mobil dan pesawat terbang, Rusmadi dan rombongan juga menumpang kapal motor menyebrang lautan ke Pulau Derawan. Setelah bermalam di pulau wisata itu kemudian menyebrang lautan kembali dan melanjutkan perjalanan darat menuju Kabupaten Kutai Timur.

“Di Kutai Timur saya bermalam di desa-desa. Mulai Muara Wahau, Sangkulirang, Kombeng, Rantau Pulung, terus ke Sangatta dan terakhir ke Bontang sebelum pulang ke Samarinda lagi. Totalnya 12 hari perjalanan,” ujar Rusmadi.

Pengalaman paling menyenangkan selama perjalanan menemui warga adalah karena dia akhirnya mengetahui apa yang dialami warga. Paling umum adalah soal jalan produksi. Petani mengeluh karena jalan menuju ladang mereka rusak parah. Hasil panen tidak bisa diangkut, karena tak ada kendaraan yang bersedia mengangkutnya. Kalau pun ada yang mengangkut, biayanya menjadi mahal dan keuntungan petani jadi kecil bahkan kadang rugi.
Persoalan kedua adalah listrik yang tidak cukup bahkan ada yang desa yang belum terjangkau. Kemudian hal lainnya adalah kesehatan dan pendidikan.

“Semua sudah kita petakan dalam gerakan Kaltim Bermartabat. Insya Allah, setelah kami menjadi gubernur amanah ini bisa kita jalankan,” kata Rusmadi yang disambut kata mengaminkan dari kalangan jurnalis yang setia mendengarkan.

Dari kunjungan ke desa-desa dan bertemu dengan banyak warga, Rusmadi dan Safaruddin mengakui ada perubahan dalam popularitas dan elektabilitas berdasarkan laporan hasil survei dari lembaga konsultan politik yang diterimanya. Wartawan yang berusaha mengejar dengan menanyakan bagaimana hasil survei terakhir, hanya dijawab; “alhamdulillah saat ini kami teratas,” ujar Rusmadi, ceria. #4TimMedia