WARTAKUTIM.CO.ID – Hujan deras melanda Sangatta Utara dan Sangatta Selatan sejak pagi hingga pukul 10.00 Wita, Rabu (27/6) siang. Diyakini oleh Kapolres Kutim AKBP Teddy Ristiawan, tidak membawa pengaruh pada partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan Pilgub Kaltim.
“Untuk persoalan keamanan dan faktor-faktor lain tidak akan menimbulkan persoalan dalam Pilgub Kaltim 2018 ini, semua berjalan lancar. Hanya hujan deras yang berlangsung sejak pagi tadi, yang menyebabkan masyarakat belum maksimal menyalurkan hak pilihnya. Namun pada jam-jam terakhir mendekati batas pencoblosan, antusiasme masyarakat untuk memilih akan kembali normal,” ungkap Kapolres.
Dari laporan yang diberikan anggota pada Kapolres, untuk di kecamatan-kecamatan yang ada di Kutim, kondisinya hampir merata diguyur hujan deras sejak pagi. Namun ada beberapa kecamatan yang tidak terjadi hujan, seperti Muara Bengkal dan beberapa kecamatan lainnya.
Sementara itu Bupati Ismunandar saat ditanyai oleh Wartakutim.co.id soal tingkat partisipasi pemilih dengan kondisi hujan deras tersebut. Ismunandar memilih untuk tidak berspekulasi terkait tingkat partisipasi pemilih. Menurutnya dengan kondisi hujan pada pagi tadi, jelas masih belum terihat begitu banyak warga yang hadir di TPS.