Politik

Terkait Isu Peralihan Ketua Gerindra Kutim, Leny Masih Menjabat Ketua DPC

183
×

Terkait Isu Peralihan Ketua Gerindra Kutim, Leny Masih Menjabat Ketua DPC

Sebarkan artikel ini

WARTAKUTIM.CO.ID, SANGATTA – Desas desus beralih nya ketua Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kutai Timur, di jawab oleh ketua DPC Partai Gerindra Kutim Leny S Anggraini.

Politisi Partai berlambang Garuda ini memastikan, hingga saat ini dia masih menjabat Posisi ketua Umum DPC partai Gerindra Kutim.”Hingga saat ini masih belum ada keputusan DPP tentang peralihan ketua Gerindra Kutim. Saya masih memegang SK ketua DPC Gerindra Kutim,”tegas Leny.

Lebih lanjut ia menambahkan, untuk urusan posisi ketua DPC partai Gerindra, pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada DPP untuk memutuskan. Namun peralihan ketua DPC, DPP akan menyampaikannya melalui surat keputusan (SK) dari DPP.

“Sampai saat ini belum ada SK dari DPP untuk penggantian ketua atau pembentukan pengurus baru di Kutim. Dan yang ada masih SK lama,”katanya.

Diakuinya, banyak pihak yang mempertanyakan posisi Ketua DPC Partai Gerindra Kutim kepadanya. Isu tersebut sudah beredar di masyarakat Sangatta dan Kutim pada khususnya.”Kalau SK kepengurusan priode ini saya masih pegang belum ada SK baru yang di keluarkan oleh DPP,”kata.

Ditambahnya, pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada DPP Partai Gerindra untuk posisi ketua DPC. “belum ada info dari DPP terkait dengan kapan pengantian ketua DPC Kutim. Dan saat ini kami masih bertugas untuk partai dan memperjuangkan aspirasi masyarakat,”pangkasnya