SANGATTA – Wakil Bupati Kutai Timur, Kasmidi Bulang melantik Nur Zain sebagai Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (PMKP) dan dua pejabat baru di Badan Kepegawaian, Kependidikan dan Pelatihan (BKPP) di Ruang Tempudau Kantor Bupati, Rabu (2/10/2019). Pelantikan ini untuk mengisi jabatan lowong yang ditinggalkan Basrie yang kini menjabat Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga. Sebelumnya Nur Jain menjabat Kepala Bidang Sistem Informasi dan Adminstrasi Kepegawaian di BKPP.
Kasmidi Bulang dalam pesannya usai melantik ketiga pejabat tersebut mengharapkan melaksanakan amanah dan fungsinya dengan maksimal. Khususnya dalam suasana pancaroba, Dinas PMKP bisa mengantisipasi sedini mungkin hal-hal yang bisa menyebabkan kebakaran terutama kebakaran di pemukiman,lahan dan hutan.
“Dengan adanya pimpinan baru di Dinas PMKP ini koordinasi penanggulangan kebakaran baik perumahan, lahan dan hutan bisa lebih optimal, mereka yang dilantik ini sudah layak menduduki jabatan tersebut,” ujar Kasmidi.
Terkait penanggulan kebakaran hutan dan lahan (karhutla), Kasmidi memberikan apresiasi kepada seluruh pihak yang sudah bekerjasama, bahu- membahu menanggulangi kebakaran di wilayah Kutim ini.
“Tim kita sudah sukses, bahkan saya memberikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat baik itu lintas organisasi, pemerintah, TNI dan Polri, relawan dan swasta sehingga karhutla tidak menimbulkan dampak yang luas,” jelasnya.
Sementara itu Nur Zain menjelaskan bahwa dalam tahap awal tugasnya akan melakukan koordinasi terutamakepada seluruh jajaran staf dan pegawai di Dinas PMKP kemuadian dengan seluruh “stakeholder” dalam mengantisipasi kebakaran dan penanggulannya.
“Koordinasi dan komunikasi yang efektif ini diharapakan mampu meminimalisir kejadian kebakaran di pemukiman maupun karhutla. Saya mengimbau masyarakat untuk selalu berhati-hati. Kami akan melakukan sosialisasi dan pelatihan kebakaran masyarakat di posko kecamatan, sehingga masyarakat bisa terlibat langsung menangani kebakaran di lingkungannya,” jelas Nur Zain. (hms4)