Berita

Wabup Kasmidi Bulang Buka Turnamen Tenis Meja Antar Klub Kutai Timur

509
×

Wabup Kasmidi Bulang Buka Turnamen Tenis Meja Antar Klub Kutai Timur

Sebarkan artikel ini

WARTAKUTIM.CO.ID,SANGATTA  – Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kutai Timur mengadakan turnamen tenis meja yang berlangsung selama dua hari, tanggal 29-30 Juli 2023. Sebanyak 14 club tenis meja dari berbagai kecamatan di Kutai Timur ikut serta dalam turnamen yang mempertandingkan kategori Ganda Beregu, dengan total hadiah sebesar Rp 10 Juta.

Pembukaan resmi turnamen tenis meja ini dilakukan oleh Wakil Bupati Kutai Timur (Kutim), Kasmidi Bulang, pada Sabtu (29/7/2023). Dalam sambutannya, Wakil Bupati Kasmidi Bulang menekankan bahwa cabang olahraga tenis meja telah berkembang ke seluruh kecamatan di Kutai Timur, yang dibuktikan dengan partisipasi club-club dari luar Sangatta dalam turnamen ini.

“Setelah turnamen ini, akan ada kejuaraan yang lebih besar, seperti Bupati Cup dan Open Turnamen Tenis Meja. Ini akan menambah semarak, karena akan melibatkan atlet-atlet handal yang datang ke Kutai Timur,” ujarnya.

Selain itu, Kasmidi Bulang juga mengumumkan dukungan dari Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Pemkab Kutim) terhadap berbagai cabang olahraga. Salah satunya adalah kegiatan “Sport Sains” yang melibatkan seminar dengan para ikon olahraga melalui coaching clinic.

Ketua PTMSI Kutai Timur, dr Rahmat Landahur, menyampaikan bahwa salah satu visi PTMSI Kutim adalah menghasilkan atlet tenis meja yang berprestasi. Turnamen ini menjadi ajang bagi club-club untuk bersaing secara sehat dan membangun para atletnya.

Dalam rangkaian acara tersebut, Pemkab Kutim juga memberikan bantuan kepada PTMSI berupa 10 unit meja beserta peralatan dan perlengkapan olahraga tenis meja. Penyerahan bantuan tersebut dilakukan secara simbolis oleh Wakil Bupati Kasmidi Bulang kepada Ketua PTMSI Kutai Timur, dr Rahmat Landahur.

Ketua KONI Kutai Timur, H Rudi Hartono, mengapresiasi dukungan dari Pemkab Kutim terhadap cabang olahraga. Ia menyatakan bahwa ini adalah langkah penting dalam meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) melalui pengembangan infrastruktur dan kejuaraan-kejuaraan olahraga di Kutai Timur. (id/adv)