WARTAKUTIM.com, SANGATTA – Persikutim Kutai Timur , Selasa (22/11/2016) kembali akan melakoni laga lanjutan babak 32 besar liga Nusantara PSSI ,menghadapi PS GAS Sawahlunto (Sumbar) di stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara pada pukul 19.00 wita.
Pelatih persikutim Syahrul atau yang akrab disapa Ase mengakui, seluruh pemainnya saat ini dalam kondisi fit dan siap untuk bertanding menghadapi PS Gas malam ini.
“Pemain kami dalam kondisi Fit semuanya. Kami sangat siap untuk menghadapi pertandingan malam ini. Target kami memenangkan pertandingan agar dapat memuluskan langkah Persikutim ke babak berikutnya,”katanya saat dihubungi wartakutim, Selasa (22/11/2016) siang.
Lebih lanjut dia menambahkan, tidak ada strategi khusus yang akan diterapkab pada pertandingan nanti. Ia berharap timnya, kembali tampil maksimal dan mengulang sukses seperti saat mengalahkan persikota Tanggerang pada pertandingan sebelumnya.
“Saya kembali bermain All Out sama saat pertandingan sebelumnya, hanya saja kami memberikan porsi khusus kepada Pemain depan agar lebih produktif lagi dalam menciptakan gol.”ungkapnya.
Dikatakannya, pihaknya tidak akan terbuai dengan kenenangan yang diraih pada sabtu lalu dan tetap fokus pada pertandingan berikutnya.”Kita sudah melupakan pertandingan kemarin, kita fokus pada pertandingan hari ini,”ungkapnya
Meski PS GAS Sawahlunto pada pertandingan sebelumnya mengalami kekalahan 1-2 dari PESEBAN Banjarmasin. Namun,pihaknya tidak mau menganggap remeh lawan yang akan dihadapinya.
“Kami selalu harus waspada terhadap lawan yang kami hadapi nanti. Apa lagi dipertandingan pertama mereka (PS GAS Sawahlunto) mampu membobol gawang lawannya.”Katanya
Dia lebih jauh mengatakan, pada pertandingan nanti, Ase akan menerapkan pola 4-3-3. Pola ini saya yang digunakan pada pertandingan pertama Sabtu lalu.”Polanya sama seperti kemarin. Dan pemain yang akan turunkan juga sama seperti kemarin,”jelasnya (wal)