BeritaPolitik

Para Kepala Adat Dayak Titip Kaltim ke Rusmadi-Safaruddin

180
×

Para Kepala Adat Dayak Titip Kaltim ke Rusmadi-Safaruddin

Sebarkan artikel ini

TENGGARONG : Menjelang hari pemilihan gubernur sekitar 24 hari lagi, kejutan muncul di Kutai Kartanegara. Para kepala adat suku Dayak yang ada di 3 kecamatan, Kembang Janggut, Kenohan dan Kota Bangun, sepakat “menitipkan” Kaltim untuk dipimpin Rusmadi-Safaruddin.

Pasangan calon nomor 4 yang menurut beberapa lembaga survei bakal memenangkan Pemilihan Gubernur pada 27 Juni 2018, mendapat energi baru dari warga Dayak.

“Kami menitipkan Kaltim untuk dipimpin Pak Rusmadi dan Pak Safaruddin,” ujar Kiham, Kepala Adat Dayak di Desa Kelekat, mewakili rekan-rekannya saat berjumpa dengan Cawagub Irjen Pol (Purn) Safaruddin di hotel Grand Elty (Singgasana), Jalan Pahlawan, Kota Tenggarong, Kabupaten Kukar, Minggu (3/6/18) sore.

Tokoh-tokoh Dayak yang hadir berasal dari daerah pedalaman Kabupaten Kutai Kartanegara. Selama ini mereka mengaku hanya melihat dan mengenal paslon nomor urut 4 Rusmadi Safaruddin melalui media dan baliho yang terpampang di jalan-jalan kampung dan Kota. Mereka belum pernah bertemu, sehingga ada keinginan untuk menyampaikan secara langsung aspirasi dari desa mereka.

Tokoh adat yang terdiri dari Kepala adat dayak ini merapatkan barisan untuk memberikan dukungan kepada pasangan calon nomor urut 4, setelah menyimak program semua calon gubernur. Dari 4 calon yang bertanding, menurut warga Dayak, hanya nomor 4 yang pas di hati.

Alasannya, warga Dayak perlu mendapat jaminan keamanan dan keberlangsungan usaha pertanian maupun berladang. Mereka percaya pasangan Rusmadi – Safaruddin mampu menjadi pemimpin mereka.

Sesepuh dayak ini sengaja datang dari tiga Kecamatan, yakni Kembang Janggut, Kenohan dan Kota Bangun. Selain Kiham sebagai Kepala Adat Dayak Desa Kelekat, juga Kibin Kepala Adat Dayak Desa Bukit Layang dan Felifus Kepala Adat Desa Pulau Pinang.

Untuk Kecamatan Kenohan, Pordi Kepala Adat Dayak Desa Teluk Bingkai, Pundi Kepala Adat Desa Lamin Pulut dan Yohanes Kepala Adat Desa Lamin Telihan.
Sedangkan dari Kecamatan Kota Bangun, ada Kardin Kepala Adat Desa Nangka Tujuh, Anton Kepala Adat desa Kedang Murung.