Berita

Berikut Nama Bakal Caleg Partai Gerindra Untuk DPRD Kutim

400
×

Berikut Nama Bakal Caleg Partai Gerindra Untuk DPRD Kutim

Sebarkan artikel ini

WARTAKUTIM.co.id – DPC Partai Gerindra Kutim, resmi mendaftarkan bakal calon legislatif Kutai Timur ke KPU Kutim, Senin (16/7). Pendaftaran tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPC Partai Gerindra Kutim Lenny Susilawati Anggraini dan pendaftaran tersebut disambut langsung oleh Ketua KPU Kutim Fahmi Idris bersama komisioner dan pejabat KPU lainnya.

Berdasarkan pantauan wartakutim.co.id, Leny didampingi Andrea Rajan, Tika sebagai LO dan 20 bakal calon lainnya menyerahkan berkas yang terdiri Surat Pencalonan, Daftar Bakal Calon Per Dapil, Surat Pernyataan Seleksi Secara Demokrasi, Fakta Integritas, Surat Pernyataan Bakal Calon, Informasi Bakal Calon.

Informasi yang dihimpun media ini. sebanyak 40 bakal calon legislatif di daftarkan ke KPU. “Semua kader Gerindra yang diusulkan telah melalui proses yang ditetapkan partai, syukur quota perempuan terpenuhi,” kata Leny yang kini tercatat anggota DPRD Kutim.

Terkait pendaftaran DPC Gerinda Kutim, Fahmi Idris menerangkan segera diteliti tim terutam terkait data serta administrasi lainnya. “Nanti hasilnya akan disampaikan,” terangnya

Berikut nama nama bakal caleg dari Partai Gerindra Kutim.

Daerah Pemilihan 1 (Sangatta Utara) dengan alokasi 11 kursi.

  • David Rante,
  • Muhammad Nawit Dg Halla,
  • Yosiana Tampake, Supar,
  • Anwar Arifin, Nurbaya,
  • Suriga, Hendra Putra,
  • Nuryana,
  • Riska

Dapil 2 (Bengalon, Sangatta Selatan, Teluk Pandan) dengan alokasi kursi 10

  • Leny Susilawati Anggraini,
  • Novel Tyty Paembonan,
  • Sulaiman, Rahmatia,
  • Aleksander, David Mario Ugak,
  • Hasanuddin,
  • Risa Lianawati,
  • Budi Pratama
  • Sandi Junaidi

Dapil 3 ( Muara Ancalong, Muara Wahau, Muara Bengkal, Busang, Telen, Kombeng, Batu Ampar dan Long Mesangat) dengan alokasi kursi 11