Berita

Dukung Peningkatan Mutu Pendidikan di Kutim, Disdik Gelar Sosialisasi Assessment Jenjang SMP

140
×

Dukung Peningkatan Mutu Pendidikan di Kutim, Disdik Gelar Sosialisasi Assessment Jenjang SMP

Sebarkan artikel ini
Dukung Peningkatan Mutu Pendidikan di Kutim, Disdik Gelar Sosialisasi Assessment Jenjang SMP

WARTAKUTIM.CO.ID, SANGATTA – Guna meningkatkan mutu Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang pendidikan, Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Pemkab Kutim) melalui Dinas Pendidikan Kutim menggelar sosialisasi penyelenggaraan asesmen jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) garapan Dinas Pendidikan (Disdik) di Hotel Royal Victoria, Sangatta, Sabtu, (13/11/2021) pagi.

Kegiatan yang diikuti peserta 74 orang, terdiri dari kepala sekolah dan proktor (pengawas utama) itu dibuka Bupati Ardiansyah Sulaiman.

Dihadapan peserta itu, Ardiansyah menuturkan pendidikan adalah hal fundamental, agar suatu bangsa bisa berkembang, bergerak dan maju. Untuk itu, pemerintah terus mendorong sektor pendidikan untuk dapat mengembangkan pembelajaran yang lebih kreatif dan inovatif, guna membangun sumber daya manusia (SDM) yang unggul.

“Apapun kebijakannya, keywordnya (kata kuncinya) adalah meningkatkan sumber daya manusia,” ujarnya.

Disamping itu, untuk mendukung peningkatan SDM di Kutim, Pemerintah Kutim juga terus berupaya melakukan terobosan melalui program unggulannya yaitu Kutim “Merdeka Sinyal” dalam hal peningkatan SDM di dunia pendidikan.

“Bapak dan ibu guru yang hadir adalah bagian penentu masa depan anak-anak, Jangan sampai mereka tertinggal dan tidak mengetahui bagaimana cara memanfaatkan teknologi,” ucapnya.