Dalam rangka memperingati Hari AIDS Sedunia, yang jatuh pada tanggal, 1 Desember setiap tahun, PT Kaltim Prima Coal (KPC)bersama Komis iPenanggulangan AIDS Kutai Timur, akan menggelar beragam kegiatan sosialisasi di Sangatta. Rangkaian kegiatan yang melibatkan berbagai perusahaan dan instansi terkait di Pemkab Kutai Timur itu, akan dilaksanakan sepanjang bulan Desember 2013.
Kegiatan berupa, pemutaran film, senam sehat,kampanye pencegahan HIV/AIDS, VCT, Talk Show, lomba desain poster dan menggelar forum diskuksi HIV & AIDS Kutai Timur.
Manager Occupational Safety and Health (OSH) Haryadi Wardono mengatakan, pemutaran film, akan digelar pada, Sabtu malam (30/11), bertempat di Café Ungu, Sangatta. Acara pemutaran film HIV/AIDS ini, diatur oleh PT Trakindo Utama, sebagai mitra KPC dalam program peringatan Hari AIDS tahun 2013.
Acara peringatan Hari AIDS dilanjutkan pada, Minggu (30/11), dengan rangkaian acara,terdiri dari senam sehat, kampanye pencegahan HIV/AIDS dan cek darah gratis.Acara ini dipusatkan di SMAN I Sangatta Utara.Usai senam, akan digelar Talk Show, menghadirkan salah seorang ODHA (Orang Dengan HIV/AIDS) dari Jakarta.
Haryadi melanjutkan, bersamaan dengan kegiatanTalk Show ini, akan digelar lomba pembuatan poster Kampanye Pencegahandan Penanggulangan HIV/AIDS, di ruangkelas SMAN I Sangatta Utara. “Lomba initerbatasuntuk 300 orang peserta dari semua kalangan di Kota Sangatta.Hadiah lomba poster berupa voucher dengan total hadiah senilaiRp 10 juta,” kata Haryadi.
Acara peringatan Hari AIDS Sedunia masih akan berlanjut dengan kegiatan Forum Diskusi HIV/AIDS Kutai Timur ke II. Forum ini merupakan kelanjutan dari kegiatan sejenis pada tahun 2012 lalu. Rencananya akan digelar pertengahan Desember 2013, yang akan di isi dengan diskusi bersama ODHA, karyawan dan Ibu Rumah Tangga (IRT) dari Kutai Timur.
Selain itu, Forum Diskusi HIV/AIDS Kutai Timur ke II, rencananya akan di isi dengan materi pengara handari Kepala Teknik Tambang (KTT), yang juga selaku Chief Operating Officer (COO) KPC R.Utorodan Dinas Kesehatan Kutai Timur. Acara ini akan dibuka oleh Wakil Bupati Kutai Timur Ardiansyah Sulaiman.
Kampanye Pencegahandan Penanggulangan HIV/AIDS, merupakan salah satu program Corporate Social Responsibility (CSR) KPC.Fokus kampanye dilakukan di kalangan karyawan dan masyarakat umum di Kota Sangatta.
Program Pencegahan dan Penanggulangan HIV/AIDSini, telah mengantarkan KPC meraih berbagai penghargaan tertinggidari Menakertrans RI, Metro TV untuk Millennium Development Goals (MDGs), Menkokesra, CFCD dan Gubernur Kalimantan Timur.(*)