“Saya memberikan apresiasi atas dukungan Gibol. Dalam Pilgub, ini bukan perjuangan Rusmadi- Safaruddin saja, tapi perjuangan seluruh masyarakat Kaltim memanfaatkan potensi ekonomi daerahnya untuk kemakmuran rakyat,” kata Rusmadi.
Rusmadi juga menjelaskan dirinya memutuskan maju dalam Pilgub adalah murni untuk pengabdian kepada daerah tempat lahir dan dibesarkannya.
“Kaltim adalah daerah yang kaya memerlukan pemimpin yang amanah dan pemimpin yang tak tersangkut kasus hukum. Mudahan, Insya Allah, Rusmadi-Safaruddin bersih dari kasus hukum. Amin,” jelas Rusmadi.
Pada hari yang sama, pagi harinya, Rusmadi menyempatkan datang ke lokasi kebakaran pasar Segiri. Di Segiri, Rusmadi membantu mendirikan posko korban kebakaran dan mengangkat beras untuk kebutuhan makanan. #4TimMedia