Berita PilihanOlahraga

Ini Juara-Juara PDM Cup III Tapak Suci Putera Muhammadiyah Kutim

450
×

Ini Juara-Juara PDM Cup III Tapak Suci Putera Muhammadiyah Kutim

Sebarkan artikel ini

SANGATTA – Dalam rangkaian kegiatan Milad ke-107 Muhammadiyah, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Kutai Timur menggelar PDM Cup III Tapak Suci Putera Muhammadiyah, yang digelar Senin (25/11) lalu di Gedung Olah Raga (GOR) SMAN 1 Sangatta Utara di Jl AW. Syahranie.

Ketua PD Muhammadiyah Kutim Drs. H. Syafruddin Syam M.AP didampingi Yakub Fadillah SIP, menyebutkan bahwa Tapak Suci Putera Muhammadiyah sebagai organisasi otonom dilingkungan Muhammadiyah, menjadi salah-satu olahraga tradisi pencak silat yang dikembangkan sejak lama. Sehingga pada Milad ke-107 Muhammadiyah, organisasi yang telah beruat-akar dalam lingkungan sosial dan kebudayaan masyarakat Indonesia ini, turut-serta menunjukkan rasa cinta organisasi dan dilibatkan aktif dengan menggelar rangkaian kejuaraan PDM Cup III Kutim.

“Keterlebitan anak-anak muda dalam PDM CUP III Tapak Suci Putera Muhammadiyah dalam Milad ke-107 Muhamadiyah begitu luar biasa. Sebagaimana kita ketahui jika kegiatan ini merupakan bentuk pembinaan anggota sejak usia sekolah, dengan harapan dapat melestarikan keterampilan pencak silat sebagai seni beladiri asli Indonesia,” ungkap lelaki yang berprofesi sebagai pendidik ini.

Dari rangkaian kegiatan tersebut, ditetapkan Juara Umum adalah SD Muhammadiyah 1 Sangatta Selatan. Dimana untuk Tingkat Pra Remaja Juara Umum I diperoleh SD Muhammadiyah Sangatta Selatan, Juara Umum II SD IT Darusalam, Juara Umum III SD Muhammadiyah 2 Sangatta Utara.