Berita PilihanPeristiwaRagam

Warta Kutim Expo 2020 Ditunda! Karena Pandemik Virus Corona

285
×

Warta Kutim Expo 2020 Ditunda! Karena Pandemik Virus Corona

Sebarkan artikel ini

SANGATTA – Penyebaran virus corona yang kian meluas ke berbagai daerah di Indonesia, mempengaruhi berbagai aktifitas atau kegiatan pengumpulan massa. Termasuk pula dengan Warta Kutim Expo 2020, yang pada awalnya akan digelar pada tanggal 1 – 8 April 2020 harus ditunda pelaksanaanya.

Ketua Panitia Warta Kutim Expo Imran Amir meminta maaf sebesar-besarnya pada semua pihak yang telah bersama-sama mensupport persiapan acara dalam beberapa waktu terakhir. Bagaimanapun pandemik corona saat ini adalah Kejadian Luar Biasa (KLB), yang baik oleh pemerintah pusat hingga pemerintah daerah menghimbau semua pihak untuk melakukan Social Distancing.

“Tentu solidaritas kemanusiaan adalah perihal yang paling diutamakan saat ini, agar wabah virus corona tidak menyebar lebih parah lagi. Perihal kegiatan Warta Kutim Expo 2020 masih bisa ditunda pelaksanannya, semoga jika tidak ada halangan pada bulan Juni atau Juli 2020 agenda dapat terlaksana nantinya. Saat ini mari kita sama-sama berdoa, menjaga kesehatan, tetap dirumah dan selalu bahagia,” ungkapnya.

Sementara itu Dwi Sekretaris Panitia Kutim Expo 2020, menyebutkan bagaimanapun juga pihak panitia memohon kebesaran hati seluruh peserta berbagai macam lomba, peserta bazar, maupun pihak-pihak yang terlibat, serta sponsor yang mensupport persiapan pelaksanaan kegiatan ini dari awal. Mengingat keadaan ini bukanlah sesuatu yang diharapkan, dan untuk itu semua harus menjaga diri pribadi dan keluarga di rumah.

“Kita menunggu sampai pemerintah mencabut semua larangan, akibat Covid-19. Terlebih lagi izin kegiatan tidak akan dikeluarkan oleh pihak Polres Kutim, dimana mengacu pada Maklumat Kapolri Jendral Polisi Idham Aziz mengenai Kepatuhan Terhadap Kebijakan Pemerintah Dalam Penanganan Penyebaran Virus Corona,” jelasnya.

Dengan demikian, maka segala pertemuan sosial kebudayaan, seminar, konser musik, pekan raya, festival, bazaar, pasar malam, kegiatan keolahragaan, jasa hiburan, unjuk rasa, pawai, dan kegiatan lainnya yuang menjadikan berkumpulnya massa jelas dilarang.

“Atas nama seluruh rekan-rekan panita Warta Kutim Expo 2020, kami sekali lagi memohon kebesaran hati masyarakat semua. Dan tetap menjaga kesehatan maupun mentaati aturan-aturan yang ditetapkan oleh pemerintah dan pihak-pihak terkait, untuk mencegah penyebaran pandemik virus corona di daerah ini,” ungkap Dwi lebih jauh. (Bam)