BeritaKecamatan

Kepala DPMD Kutim Terima Bankeu Rp 7,370 Miliar Bagi 139 Desa dari Gubernur Kaltim

326
×

Kepala DPMD Kutim Terima Bankeu Rp 7,370 Miliar Bagi 139 Desa dari Gubernur Kaltim

Sebarkan artikel ini

Wartakutim.co.id, Sangatta – Penyerahan bantuan keuangan (Bankeu) provinsi senilai Rp7,370 miliar bagi 139 desa di wilayah Kabupaten Kutai Timur, dilakukan oleh Gubernur Kaltim Isran Noor secara simbolis kepada Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kutai Timur Yuriansyah T di Sangatta pada Rabu (2/8/2023).

Gubernur Isran didampingi Kepala DPMPD Kaltim Anwar Sanusi menyebutkan, bantuan Rp 7,370 miliar tersebut terdiri dari bantuan keuangan bagi pemerintah desa Rp 6.950 miliar bagi 139 desa dan Rp 420 juta bagi bagi 7 desa berupa bantuan permodalan BUMDes.

“Rinciannya bantuan merata Rp50 juta per desa yang diberikan bagi 139 desa dan bantuan permodalan BUMDes Rp60 juta per desa bagi 7 desa yang dinilai memiliki BUMDes aktif,” jelasnya.

Kepala DPMD Kutim Yuriansyah T nampak bahagia atas perhatian yang diberikan Pemerintah Provinsi pada Pemerintah Desa di kabupaten Kutai Timur.

“Pemberian Bankeu merupakan tanggung jawab moril Pemerintah Provinsi. Sesuai amanat UU No 6 Tahun 2014 tentang Desa sumber keuangan desa ada tujuh, salah satunya bantuan keuangan Provinsi,” tukas mantan Camat Muara Wahau ini.

Perlu pembaca ketahui, sumber pendapatan yang ada dapat digunakan untuk membiayai pembangunan infrastruktur, pelayanan kesehatan, pendidikan, serta program-program sosial lainnya yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa. (Wal/adv)