Sedikitnya 250 pegawai Honorer Dan PNS dilingkungan Unit Pengelola Teknis (UPT) Kebersihan Pertamanan dan Pemakaman Kabupaten (KPP) Kutai Timur (Kutim) mengikuti berbagai lomba dalam rangka memeriakan HUT RI ke-70, Selasa (18/8/) pukul 07.00 wita kemarin.
“Panitia telah menyediakan hadiah kecil yang ditukar dengan kupon. Bagi yang berprestasi juga dapat piala. Bagi kami yang terpenting di sini bukan dilihat hadiahnya, tapi kebersamaannya,” kata Kepala UPTD KPP Basuki Ismawan.
Menurut Basuki, ada enam lomba yang dipertandingan dalam kegiatan tersebut. ” ada Bakiak (lomba lari menggunakan sepatu raksasa), lomba lari karung, lomba makan Kapurung, joget balon, dan lomba memasukkan paku ke dalam lubang botol.”sebutnya.
Selain mengadakan lomba, dia mengatakan Pasukan Kuning (julukan pagawai kebersihan) juga menggelar upacara bendara dipelataran parkir UPTD kebersihan pada 17 Agustus 2014 lalu.
“Saya bangga dengan petugas kebersihan atau yang kerap dijuluki pasukan kuning, yang bersemangat menyanyikan lagu Indonesia Raya dengan lantang dalam perayaan 17 Agustus kali ini.”ujarnya
ohar (43) yang sehari-harinya mengapu jalan senang dengan adanya kegiatan ini, dirinya merasa bangga dan senang, ” Saya sangat senang dengan adanya kegiatan ini, dan ini pertama kalinya diadakan di kantor, sejak saya masuk 10 tahun lalu, baru tahun ini ada kegiatan seperti ini, ” katanya.
Sementara itu, Johar salah satu pekerja di UPTD KPPP Sangatta, mengaku tidak melihat hadiah yang diberikan tapi menurutnya kebersamaan dengan teman-teman kerjanya sangatlah penting.
” saya tidak melihat dari hadiahnya, kebersaman kita disini, dengan adanya kegiatan ini kita bisa berkumpul dan tertawa bersama, ” katanya.