SANGATTA- Sekretaris Kabupaten (Seskab) Irawansyah mengapresiasi progres penyusunan masterplan smart regency Kabupaten Kutai Timur (Kutim) dan pengembangan inovasi smart, oleh Universitas Gadja Mada (UGM). Sebab setiap daerah, termasuk Kutim menginginkan adanya sistem pelayanan informasi yang dapat dilakukan mudah dan cepat dengan biaya yang efisien serta efektif. Dimulai sejak perencanaan, pelaksanaan, pengawasan dan monitoring kegiatan pembangunan.
“Atas nama Pemkab Kutim saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada tim penyusunan masterplan smart regency Kutim,” kata Irawan, sapaan akrab Irawansyah memulai acara paparan akhir program tersebut diruang Tempudau, Kantor Bupati, Rabu (2/5/2018).
Pada kesempatan itu, Irawan meyakini bahwa tim penyusun dapat membuka pikiran semua pihak serta membantu Pemkab Kutim dalam hal ini Dinas Kominfo sehingga masterplan dapat disusun dengan baik.
“Paling tidak kita sudah mempersiapkan diri, yang tadinya tidak terpikirkan oleh kita, bagaimana peralatan yang akan digunakan nanti,” ungkap mantan Kepala Disperindag Kutim itu.
Sehubungan hal itu, maka Seskab meminta seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar segera bersiap diri. Yakni menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) guna mendukung Smart Regancy sedini mungkin. Karena mau tidak mau Kabupaten Kutim harus bersaing dengan daerah lainnya.