Berita PilihanNasional

Kasatpol PP : Sudah Seharusnya Satpol PP di Backup Secara Penuh

391
×

Kasatpol PP : Sudah Seharusnya Satpol PP di Backup Secara Penuh

Sebarkan artikel ini

MATARAM- Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kutai Timur Didi Herdiansyah mengikuti Rapat Koordinasi (Rakornas) Satpol yang dipusatkan di Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada 1- 3 Maret 2020. Acara secara resmi akan dibuka pada Senin (2/3/2020) esok, yang rencananya akan dihadiri langsung oleh Menteri Dalam Negeri RI Prof. H. Muhammad Tito Karnavian dan Gubernur NTB yakni Dr. Zulkieflimansyah.

Kegiatan Rakornas kali ini mengangkat tema “Peningkatan Profesionalisme Satpol PP dan Linmas Menuju Indonesia Maju”, yang mana menjadi acuan utama bagi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dalam membangun komunikasi searah hingga ke tingkat provinsi, serta kabupaten kota se-Indonesia.

Dalam kesempatan ini, Kepala Satpol PP Kutim Didi Herdiansyah menerangkan seiring dengan peringatan HUT Satpol PP ke-70 pada 3 Maret dan Satlinmas ke-58 pada 19 April mendatang. Tentu penting untuk kembali mengingatkan keberadaan Satpol PP adalah bersama masyarakat, sebagai penyeimbang dan representasi negara hadir dalam geliat kehidupan sosial kemasyarakatan.

“Satpol PP maupun Satlinmas merupakan pilar pengamanan dan ketertiban umum yang berada dalam garis depan, sehingga peranannya amat penting pula dalam menyukseskan pelaksanaan Pilkada serentak. Tentu profesionalisme Satpol PP dituntut penuh, yang mana juga saling bahu-membahu dengan aparatur keamanan lainnya, termasuk pula pihak penyelenggara dan pengawas Pilkada,” ungkap mantan Camat Sangatta Utara ini.