Peristiwa

Presiden Mau Resmikan Proyek di Kaltim, Pangdam Susun Sistem Pengamanan

97
×

Presiden Mau Resmikan Proyek di Kaltim, Pangdam Susun Sistem Pengamanan

Sebarkan artikel ini
 Pangdam VI / Mulawarman Mayjen TNI Dicky Wainal Usman SIP Msi - Foto : metro7.co.id
Pangdam VI / Mulawarman Mayjen TNI Dicky Wainal Usman SIP Msi –
Foto : metro7.co.id

Sangatta, Warta Kutim – Sistem pengamanan dalam rangka menjaga dan mengamankan kunjungan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono ke Provinsi Kalimantan Timur sudah disusun TNI AD. Presiden akan meresmikan berbagai proyek yang dijadwalkan Mei-Juni mendatang.

“TNI AD sudah menyusun pengamanan,” kata Panglima Komando Daerah Militer VI Mulawarman, Mayor Jendral Dicky Wainal Usman. Ia melontarkan pernyataan itu saat melakukan kunjungan kerja bersama Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak, meninjau Kawasan Internasional Pelabuhan Internasional di Maloy, Kecamatan Kaliorang, Kutai Timur, Minggu 27/4.

Pangdam datang dengan didampingi Komandan Korem 091 Aji Suryanatakesuma, Brigadir Jendral Nono Suharsono dan Komandan Kodim 0909 Sangatta, Letnan Kolonel Andi Gunawan. Pangdam menjelaskan, kedatangannya ke Kaliorang disengaja bersama-sama gubernur. Agar melihat titik-titik proyek nasional yang akan diresmikan Presiden. “Saya kesini untuk mengetahui apa-apa yang akan diresmikan nanti, dan sudah melihat dalam rangka menyusun pengamanan Presiden sebagai kepala negara,” katanya.

Ditegaskan Mayjen Dicky Wainal Usman, TNI tetap siap dan siaga apakah Presiden datang Mei atau Juni. Meskipun nantinya Presiden tidak ke Kutim dan meresmikan proyek-proyek hanya di Balikpapan saja.

Baru-baru ini, Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak meminta TNI mempersiapkan diri mengamankan kedatangan Kepala Negara untuk meresmikan sejumlah proyek di Kaltim bulan depan. Pangdam mengatakan, Presiden nantinya akan meresmikan banyak proyek di Kaltim. Termasuk juga akan meresmikan Kawasan Ekonomi Khusus Maloy Batuta Trans Kalimantan yang ada di Kutim.

Proyek lain yang akan diresmikan, antara lain Pembangkit Listrik Tenaga Gas di Senipah dengan daya 2×41 mega watt. Dan Pembangkit Listrik Tenaga Uapa di Ambalut berdaya 1×60 MW. Selain itu juga akan diresmikan pembangunan Institut Tekonologi Kalimantan di Balikpapan. (wal)

Editor : Sonny Lee Hutagalung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.