WARTAKUTIM.CO.ID, SANGATTA – Ketua DPD Partai Golkar Kutai Timur H. Kasmidi Bulang, ST.,MM optimis Ia mendapatkan rekomendasi usungan partai Golkar untuk maju di Pilkada Kutai Timur yang rencananya akan digelar Desember 2020 mendatang.
“Insyah Allah, sebagai kader partai saya selalu siap jika diberikan kepercayaan dari partai saya (Golkar). Saya siap untuk berjuang dengan tujuan untuk menang dalam pilkada Kutim,”ungkap Kasmidi saat ditemui di kediamannya, pada Rabu (03/06/2020).
Pria yang akrab disapa KB ini, juga optimis dirinya akan mendapatkan rekomendasi usungan dari partai berlambang beringin tersebut.”Kalau saya tetap optimis bisa diusung oleh partai Golkar,”terangnya.
Lebih lanjut ia menambahkan, dalam penjaringan bakal calon kepala daeran dan bakal calon wakil kepala daerah, partai Golkar memikili mekanisme penjaringan. Namun, selama ini partai yang dipimpin Airlangga Hartarto tersebut, selalu mengedepankan kader partai.
Selain itu kata Kasmidi partai juga memiliki mekanisme lain, diantaranya adalah ektabilitas, populeritas, fisik, mental dan masih banyak factor lainnya yang menjadi pertimbangan partai Golkar.
Menuju 9 Desember 2020 mendatang, ia bersama DPD Partai Golkar Kutai Timur juga telah melakukan komunikasi politik dengan partai-partai yang siap bergandengan tangan. Di antaranya, dengan DPC Partai Nasional Demokrat, DPC Partai Demokrat, PDC PPP, DPC PKB, DPC Gerindra dan DPC PDI Kutim. Hal ini demi menjalin koalisi untuk mewujudkan kesamaan misi dan visi bagi Kutai Timur ke depan.
Seperti diberitakan sebelumnya, Ketua DPD Partai Golkar Kaltim Rudi Masud memberikan isyarat dukungan ke bakal calon bupati dan bakal calon bupati untuk maju pada pilkada serentak mendatang.
Menurut pria yang akrab disapa Harun ini, Parta berlambang beringin ini lebih mengutamakan kader sendiri untuk di usung pada pilkada mendatang. Namun untuk mengusung bakal calon, partai yang dominan berwarna kuning ini mempertimbangkan beberapa faktor.
“Kader itu yang utama. Tentunya dengan memperhatikan beberapa aspek. Bukan saja popularitas, elektabilitas, banyak faktornya. Fisik, mental, pertarungan ini siap.menang siap kalah. Tapi kamus saya tidak ada kata kalah, wajib menang,” tegas Rudy Mas’ud.
Namun hal yang terpenting lanjut Rudi, Prioritas utama dalam mengusung bakal calon pada pilkada nanti adalah kader yang telah memiliki posisi di daerah alias calon petahan.
“Wajib, yang utama itu. Kalau kader kita sudah petahana, wajib itu kita usung, terlebih surveynya bagus, pasti kita usung,” lanjut Rudy Mas’ud.
Sekedar di Ketahui, ada 4 kader Partai Golkar menjadi petahan di beberapa kabupaten kota di Kaltim. Sebut saja, Kasmidi Bulang (Wabup Kutim), (Neni Moerniaeni (Walikota Bontong) Rahmat Mas’ud Wakil Wali Kota Balikpapan, dan Kaharuddin Wakil Bupati Paser.