SANGATTA – Asisten Pemerintah Umum dan Kesejahteraan Rakyat Mugeni, didampingi Kepala Pemerintahan Alexander Siswanto melakukan peletakan batu pertama pembangunan Sekretariat Kampung KB bersemi, Senin (16/7) di RT 05 Desa Swarga Bara, Kecamatan Sangatta Utara. Pada kesempatannya Mugeni meminta kepada Stakeholder sekitar yaitu PT Pamapersada untuk bekerja sama membantu perampungan pembangunan Sekretariat tersebut.
“Tolong apa yang disampaikan oleh Ketua Kampung KB tadi meminta partisipasi stakeholder sekitar yakni terdekat PT. Pamapersada. Tolong kita dibantu apakah melalui forum CSRnya. Inilah kerja sama dari pihak pemerintah dan swasta,”ujar Mugeni.
Pada kesempatan itu Mugeni atas nama Pemerintah juga mengucapkan terima kasih atas partisipasi semua pihak yang terlibat dalam kegiatan peletakan batu pertama kampung KB bersemi ini.
Sebelumnya, Ketua Kampung KB bersemi Subandi mengungkapkan, bahwa kampung KB bersemi baru saja berdiri setengah tahun yang lalu. Sehingga terlihat masih sangat sederhana . dirinya berharap dengan mengambil nama bersemi tidak mati dan terus meju kedepan.
“Dengan dibangunnya kampug bersemi ini khususnya di Desa Swarga Bara dapat berkembang dengan baik tarap ekonomi masyarakatnya . Oleh sebab itu, dalam peletakan batu pertama nanti dari pihak swasta dan pemerintah dapat membantu agar sekretariat Kampung KB Bersemi cepat selesai,”Harap Subandi.
Peletakan batu pertama disaksikan Sekretaris BKKBN Kaltim Taqdir, perwakilan Dinas PPKB, Camat Sangatta Utara Basuni, Kepala Desa, Manajemen PT Pamapersada serta Kader KB setempat.
Setelah melakukan peletakan batu pertama selanjutnya Mugeni melakukan penanaman bibit tanaman dari Dinas Pertanian Kutim. (hms10)